Lompat ke konten

Cara Beli Saham US di Gotrade

Berikut tutorial singkat cara membeli saham emiten perusahaan di Amerika Serikat (US) menggunakan aplikasi Gotrade cukup dengan hanya $1 saja.

Nabung saham di Wall Street mulai $1

Gotrade adalah aplikasi yang membantu kita untuk berinvestasi di saham perusahaan-perusahaan yang melantai di bursa Wall Street, New York, US.

Kerennya, kita bisa beli fractional share atau sepersekian lembar saham. Tidak harus 1 lembar apalagi 1 lot.

Lebih lanjut tengan Gotrade dapat dibaca di artikel sebelumnya di sini 👈.

Jika belum daftar, segera download aplikasinya di Play Store dan daftar menggunakan invite token rahasia ini supaya bisa skip waiting list plus dapat bonus saldo $8 untuk modal investasi saham di Gotrade.

Jika sudah daftar, kamu dapat langsung berinvestasi hanya dengan $1 di saham emiten yang perusahaannya kamu kenal dan gunakan sehari-hari seperti Google (GOOG), Apple (AAPL), Facebook (FB), dan masih banyak lagi.

Lalu bagaimana cara membeli saham US di Gotrade?

Gampang banget koq! Dengan tampilan antar muka (User Interface) yang intuitif, siapapun dapat dengan mudah memahami cara penggunaan aplikasi Gotrade.

Tapi kalau masih bingung, kira-kira begini caranya.

Langkah Buy Saham

Pertama, login ke aplikasi Gotrade.

Kedua, tap tombol search pada menu di bawah.

Ketiga, cari nama emiten yang ingin kamu beli sahamnya.

Misal, Amazon. Bisa diketik nama perusahaannya ataupun kode emitennya, misal AMZN.

Langsung tap untuk memilih perusahaan tersebut.

Kemudian, tap tombol Trade yang ada di bagian bawah yang akan disusul dengan munculnya 2 menu yaitu Buy dan Sell.

Selanjutnya jelas dong pilih Buy karena kamu akan membeli saham.

Ketik nominal berapa USD (US $) saham yang akan kamu beli. Minimal $1 donk! Keren kan. 😍

Pada halaman buy, akan ditampilkan berapa saldo tersedia.

Setelah tombol Preview Buy ditekan, akan ditampilkan pula dengan nominal $1 berapa bagian saham yang akan terbeli dengan harga saat ini.

Selanjutnya lakukan Swipe up to buy alias usap layar dari bawah ke atas untuk melakukan aksi buy saham dengan nominal yang sudah kamu tentukan.

Apabila kamu beli saat market closed / tutup karena diluar jam perdagangan bursa, maka akan tercatat sebagai pending buys dan akan dieksekusi saat jam bursa open.

Tapi jika pembelian dilakukan saat jam bursa, maka akan langsung dieksekusi.

Hasilnya seperti contoh di bawah ini.

Nah, gampang kan?

Baca juga: Nabung Saham Google – Kenapa dan Bagaimana Tipsnya

Kesimpulan

Ternyata untuk beli saham di Amerika Serikat cukup mudah dengan aplikasi Gotrade.

Bahkan adanya fractional share maka saham perusahaan terkenal jadi terjangkau dengan pembelian minimal $1 saja.

Selain itu, karena terdaftar resmi dan diawasi SEC serta FINRA, nabung saham jajaran emiten-emiten di indeks Nasdaq, Dowjones, dan S&P 500 jadi aman dan tenang.

Oh ya, beli saham US di Gotrade juga bukan sistem token, jadi semua penggunanya menjadi investor asli yang berhak atas dividen dan RUPS. Baca: Beli saham asli di Gotrade bukan token atau CFD.

Disclaimer #2: Gotrade Indonesia SUDAH terdaftar di BAPPETI. Gotrade International terdaftar di Malaysia dan Amerika. Keputusan investasi di tangan anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *